Sunday, September 13, 2015

Sinopsis Film : PK (2014) | Alien mencari Tuhan.

Apa jadinya jika seorang alien datang ke Bumi ? Alien yang tidak tau apa - apa tentang kita, tentang budaya, kebiasaan, serta agama kita. Apa alien punya pemikiran yang sama seperti kita ? Apa alien ngerti tentang Tuhan ?

Film ini bercerita tentang seorang alien yang terdampar di Bumi. Remot kontrolnya dicuri sehingga ia tidak dapat kembali ke planetnya. Sang alien berkeliling dunia mencari remot kontrol tersebut. Namun setiap orang yang dia tanya selalu mengatakan "hanya Tuhan yang tahu". Siapa itu Tuhan ? Kenapa Dia bisa tahu keberadaan remot kontrolnya ? Akhirnya, sang alien memulai petualangannya mencari Tuhan. Rasa penasaran dan kepolosannya akan membawanya menuju petualangan yang gokil, kocak, dan mengharukan.

Singkat cerita :

Film ini akan mengupas topik sensitif yang sering membuat kita bingung. Tentang agama dan Tuhan. Tapi semua itu akan dibalut dengan komedi yang kocak serta drama yang mengharukan.

Seorang alien polos dan tak berdosa mendarat di Bumi. Namun tak disangka, saat ia baru saja mendarat di Bumi, remot kontrolnya direbut dan diambil secara paksa. Ia mengejar sang pencuri tersebut tapi tidak bisa. Untuk bisa kembali ke planetnya, ia harus menemukan remot kontrol tersebut.

Tapi ada masalah lain. Ia harus bisa bertahan hidup di Bumi. Disini akan diperlihatkan bagaimana kocaknya seorang alien mempelajari budaya dan kehidupan kita.

Untuk mencari remot kontrolnya, ia harus pergi ke kota. Mungkin remotnya sudah dijual disana. Saat sang alien tiba di kota, tidak ada yang tahu keberadaan remot kontrol tersebut. "Hanya Tuhan yang tahu" begitu ucap mereka. Malahan semua orang mengejek si alien dengan menyebut PK, yang artinya tukang mabuk.

Siapa itu Tuhan. Bagaimana Ia bisa tahu keberadaan remot kontrolnya ? PK mulai mempertanyakan berbagai pertanyaan yang tak pernah ditanyakan orang sebelumnya. Berbagai pertanyaan simple yang bisa menyebabkan kekacauan. Rasa penasaran dan kepolosannya akan membawa PK menuju petualangan tentang teman, tawa, dan cinta.

0 komentar:

Post a Comment